Blog

Ternyata Jenis Tumbler Yang Kamu Sukai Bisa Menentukan Kepribadian Lho !!

Saat ini tumbler menjadi kebutuhan selain botol air minum kemasan sekali pakai. Selain manfaatnya menjadi lebih hemat dan ramah lingkungan, ternyata dari jenis dan bentuk tumbler yang bermacam-macam dapat menyiratkan kepribadian seseorang lho.

 

  1. Tumbler Sakura

Orang yang menyukai tumbler ini biasanya memiliki kepribadian yang sederhana. Ketika dihadapkan pada situasi yang kacau, mereka akan berusaha untuk tampak tenang karena tidak suka semakin memperkeruh suasana. Orang penyuka tumbler ini selalu mengutamakan untuk berpikir secara  matang sebelum memutuskan segala sesuatu. Oya, didalam berhubungan mereka tipe pasangan yang setia lho.

 

  1. Tumbler Charlie

Umumnya orang yang menyukai tumbler ini adalah seorang pribadi yang serius dalam menjalani hidup. Tak jarang dianggap kebanyakan orang sebagai sosok yang misterius, padahal sebenarnya mereka mudah untuk bersosialisasi. Mereka penyuka tumbler ini pintar dalam mengatur waktu , dan memilih menghabiskan waktu luangnya dengan bertukar pikiran bersama orang lain dengan mencari suasana yang tenang.

 

  1. Tumbler Rosewell

Orang yang menyukai tumbler ini biasanya memiliki karakter yang apa adanya dan mencintai keseimbangan hidup. Mereka tipe yang spontan dalam mengemukakan pendapat. Akan mengatakan terus terang jika memang tidak setuju dengan pendapat orang lain yang dirasa kurang sesuai dengan pandangannya. Namun, ketika ada salah paham mereka memilih untuk selalu komunikatif dalam menyelesaikan masalah tersebut.

 

  1. Tumbler Menzy

Orang yang menyukai tumbler jenis ini seringkali penuh kejutan, periang, dan selalu menjadi penyemangat bagi orang-orang disekitarnya. Tak jarang mereka dengan tipe ini selalu bisa mencairkan suasana, dan memiliki banyak ide seru. Eits, tapi hati-hati ketika mereka tersakiti bisa berubah menjadi bom waktu lho.

 

  1. Tumbler Sport

Orang yang memilih untuk suka dengan jenis tumbler sport ini biasanya memiliki pemikiran yang out of the box. Di dalam dunia kerja mereka tidak suka menunda-nunda pekerjaan dan memilih untuk menyelesaikan sebelum deadline agar meringankan beban pekerjaannya esok hari. Mereka dikenal sebagai orang yang humoris dan menyenangkan. Di dalam relasi atau hubungan mereka mudah cemburu lho.

 

  1. Tumbler Bowling

Sama seperti bentuk tumblernya, karakter orang yang menyukai tumbler ini sungguh unik. Seringkali mereka menjadi pusat perhatian banyak orang karena gayanya yang nyentrik dan mereka memiliki daya kreatif yang tinggi juga. Tapi, meskipun sering menjadi pusat perhatian, orang penyuka tumbler ini memiliki kepribadian yang lebih mengarah pada introvert, sehingga tantangan besar baginya adalah dirinya sendiri.

 

  1. Tumbler Travel

Orang yang memilih untuk menyukai tumbler travel pada umumnya memiliki daftar prioritas dalam hidupnya, termasuk tau bagaimana cara menikmati hidup. Sifat tidak suka basa basi dan terbuka menerima pendapat dari berbagai sudut pandang membuat mereka mudah beraptasi dengan segala sesuatu yang baru. Tetapi, dalam situasi tertentu mereka bisa sangat keras kepala.

 

  1. Tumbler Niagara

Biasanya orang yang menyukai tumbler Niagara memiliki pribadi yang mandiri. Karena pribadinya yang hangat, mereka menjadi tempat bersandar dan berkeluh kesah bagi orang-orang terdekatnya. Dan ketika sedang dihadapkan pada masalah, mereka dapat menghadapi dan menguasai dengan tenang.

 

Nah kalau kalian suka tumbler yang mana nih ??